User Tools

Site Tools


start

Indonesia OneSearch

Indonesia OneSearch adalah sebuah program yang sepenuhnya didukung oleh Perpustakaan Nasional RI.

Indonesia OneSearch merupakah sebuah portal koleksi bibliografi yang datanya dikumpulkan melalui metode harvesting dari repositori online milik anggota. Portal ini bisa disebut juga sebagai “Summon” untuk seluruh koleksi elektronik perpustakaan di Indonesia.

Sama halnya dengan Summon dan WorldCat yang mengindeks koleksi bibliografi dan menyajikannya melalui antar muka pencarian tunggal, Indonesia OneSearch juga memungkinkan pengguna untuk mencari dan mengakses koleksi elektronik seluruh perpustakaan di Indonesia melalui satu pintu.

Dengan Indonesia OneSearch, setiap orang dapat dengan mudah mengakses koleksi digital seluruh perpustakaan di Indonesia yang tergabung dalam OneSearch, melihat, mendownload fullteks, melihat video, bahan pembelajaran, dll.

Koleksi elektronik yang dilanggan oleh Perpustakaan Nasional RI dari luar negeri, juga bisa dicari melalui Indonesia OneSearch via Summon OpenSearch API.

start.txt · Last modified: 2016/08/31 15:45 by ryan